40 Keutamaan Shalawat serta Makna Shalawat Nabi

Posting Komentar

 


Di Artikel ini mimin akan merangkum tentang pengertian dari shalawat serta keutamaan dari shalawat yang mimin himpun dari berbagai sumber, salah satu nya penjelasan dari Ust Qamaruddin SF dalam pembukaan buku Karunia Bershalawat, yang merupakan terjemahan kitab Afdhal ash-Shalawaat ‘ala Sayyid as-Saadaat karya Syekh Yusuf ibn Ismail an-Nabhani. Yuk kita simak sama – sama .

 


Makna shalawat dalam surat Al-Ahzab ayat 56 adalah sebagai berikut:

 

Shalawat Allah subhânahû wa ta’âlâ

Allah bershalawat untuk nabi menganugrahkan limpahan rahmat, keberkahan dan anugerah Allah SWT.

 

Shalawat Malaikat

Shalawat malaikat ini mempunyai makna, para malaikat memohonkan agar meninggikan derajat nabi Muhammad SAW dan melimpahkan ampunan kepada Nabiyullah.

 

Shalawat orang-orang beriman

Ialah permohonan supaya Allah subhânahû wa ta’âlâ  memberikan rahmat serta kesejahteraan untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarga nya.

 

Makna dari Shalawat

 

Jika kita bedah arti dalam bahasa Arabnya, as-shalawât ( الصلوات )  ialah bentuk jamak dari as-shalât ( الصلاة ) yang mengandung arti berdoa, jadi shalawat mempunyai makna menyebut yang baik, perkataan yang mengandung unsur kebajikan, doa, serta curahan rahmat.

 

Allah subhânahû wa ta’âlâ di dalam Surat Al-Ahzab ayat 56 berfirman:

 

إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا

 Artinya: “Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya selalu bershalawat kepada Nabi Muhammad. Wahai orang-orang yang beriman bershalawatlah kalian kepadanya dan bersalamlah dengan sungguh-sungguh.”

 

Ibnu Abbas Ra berpendapat, yusholluun (bersholawat) artinya yubarrikun (memberi keberkahan). B Ibnu Abbas Ra menjelaskan arti kata tersebut di mana Allah subhânahû wa ta’âlâ dan para malaikatnya bershalawat (yusholluuna) kepada nabi Muhammad SAW.

 

 

shalawat bermakna lebih besar dan agung daripada rahmat.

 

 “Siapa yang bershalawat kepadaku satu kali maka Allah akan bershalawat untuknya sepuluh kali, mengangkatnya sepuluh derajat, menulis sepuluh kebaikan untuknya dan menghapus sepuluh kejelekan darinya.” (HR An-Nasa’i)

 

 

Keutamaan Shalawat kepada Nabi SAW

 Ahmad ibn ‘Ujaibah di dalam kitab Haqaaiq al-Anwar, sedikitnya ada 40 keutamaan shalawat, yaitu:

 

Mentaati perintah Allah untuk bershalawat

Meneladani Allah dalam bershalawat

Meneladani malaikat dalam bershalawat

Memperoleh sepuluh shalawat dari Allah untuk satu kali shalawat kepada nabi SAW

Meninggikan sepuluh derajat

Mendapatkan sepuluh kebaikan

Menghapus sepuluh keburukan

Memudahkan terkabulnya doa

Menjadi jaminan syafaat nabi

Menjadi faktor diampunkannya dosa dan ditutupinya aib

Menjadi sebab tercukupinya kepentingan hamba

Menjadi perekat kedekatan dengan nabi

Mengantarkan kepada maqam kejujuran

Membantu pemenuhan kebutuhan

Menjadi sebab curahan rahmat Allah dan permohonan doa para malaikat.

Menyucikan pembelanya

Pemberi kabar gembira tentang surga sebelum meninggal dunia

Menyelamatkan dari masa-masa berat di akhirat

Mendapatkan balasan shalawat dan salam dari nabi SAW

Memperkuat ingatan atau membuat ingat apa yang dilupakan dari pembacanya

Mewangikan majelis atau memperindah pertemuan dan menghindarkan kita dari menyesal karena merugi di hari kiamat

Menghilangkan kefakiran

Menghilangkan sifat kikir

Menimbulkan kecintaan orang dan mengantarkan kepada perjumpaan dengan rasul dalam mimpi

Menjadi teman perjalanan menuju surga

Menyelamatkan dari derita kekurangan dari sepinya shalawat dalam suatu majelis

Penyempurna pembicaraan setelah pujian kepada Allah SWT

Menjadi penyebab suksesnya hamba meniti shirath

Membebaskan hamba dari mengentengkan shalawat nabi SAW

Menjadi sebab turunnya pujian yang baik dari Allah di antara langit dan bumi

Meraih kasih sayang Allah

Menjadi sumber keberkahan hidup

Meraih cinta rasulullah SAW dan menjadi kekasihnya

Menjadi sumber hidayah dan hidupnya hati

Memperbaiki perangai pembacanya

Memperkokoh pijakan hidup dan memperkuat sikap optimis

Menunaikan shalawat sebagai hak nabi dan mensyukuri kehadirannya sebagai nikmat terbesar bagi kita

Mengandung zikir kepada Allah, mensyukuri dan mengenal nikmat-Nya

 

Shalawat nabi sangat penting untuk kita amalkan dalam keseharian kita sebagai tanda kita umatnya Nabi Muhammad SAW serta agar mendapatkan syafaatnya nanti ketika hari Akhir.

 

Wallahualahbishowaf

 

Sumber:

Teknik elektro ITI

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter